Halal Bi Halal SDN Wunut, Di Hadiri Korwil Bidang Pendidiikan, Tulung, Klaten

oleh

INDONNESIANEWS (Klaten)–
SD Negeri Wunut, Tulung, Klaten, menggelar acara Halal Bi Halal, hari raya Iedul Fitri 1446-H, di halaman sekolah setempat, Rabu (16-4-2025) pagi.

Acara dihadiri stake holder; Ismiyati, S. Pd selaku Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Tulung, Kaposek,, Babinsa, ketua Komite SDN Wunut, Ketua K3S (Kelompok Kerja Kepala Sekolah) Kec Tulung, pengawas TK SD kecamatan Tulung, kepala desa, Bidan Desa Wunut, Bapak ibu Purnawirawan SDN Wunut, Bapak Ibu Wali Murid, dan siswa siswi SDN Wunut.

Acara Halal bihalal mengusung tema; Satukan Sinergi Mempererat Silaturahmi, dimulai dengan sambutan-sambutan.

Pertama oleh kepala sekolah Maryani, S.Pd. SD. Dalam sambutannya Maryani, S.Pd,PD, menyampaikan, terjalinnya kegiatan silaturahmi ini sangat baik dilakukan, hal ini merupakan bentuk dukungan kepada kami SDN Wunut. “Kami sampaikan terimakasih dan semoga silaturahmi terus terbangun baik mewujudkan generasi anak bangsa yang berkualitas,”: ujarnya.

Begitu pula bapak komite dan bapak lurah, tambah dia sangat mendukung kegiatan halal bihalal. “Semoga SD Negeri Wunut terus maju dengan bekal kekuatan Agama dan Ilmu pengetahuan sehingga menjadi generasi unggul,” tuturnya.

Korwil Bidang Pendidikan, Tulung, dalam kesempatan sama mengatakan Pertama saya mengucapkan terima kasih ke semua hadirin yang hadir di acara Halal Bihalal ini.

Tentunya kata dia acara ini diadakan dengan tujuan untuk menjalin tali silaturahmi, mempererat tali persaudaraan dan menjaga keharmonisan di antara umat Islam di lingkungan sekolah.

“Maka dari itu pada kesempatan kali ini saya mengucapkan selamat hari raya Iedul Fitri Minal Aidzin Wal Faidzin, Mohon Maaf lahir Batin, kita saling bermaaf-maafan dan semoga kita bisa dipertemukan kembali momen seperti ini ditahun depan,” ujarnya.

Dalam kesempatan Ismiyati, S.Pd, secara khusus meminta kepala Desa beserta perangkat untuk menghadapi Tahun ajaran 2025/202. “Kami titip Aset desa satu satunya yaitu SDN Wunut untuk menghadapi tahun ajaran 2025 /2026 supanya nanti mendapat peserta didik bisa mencapai 28 anak, monggo kita bersama sama mempromosikan dan mensosialisasikan SDN Wunut,”: tuturnya.

Ditambahkan bahwa ibu guru yang Aktif Kreatif Enovatif terbukti bahwa setiap tahun peserta didiknya mendapat prestasi.

Ismiyati, S.Pd, menutup sambutannya dengan pantun Buah kelapa jatuh ke tanah, Diambil bocah dengan riang gembira, Sambutlah acara dengan ramah, Mari kita bahagia bersama.

Daun gugur menutup tanah, Tersapu angin di musim kemarau. Semoga acara ini berkah, Menghapus luka dan rasa galau.

Kegiatan itu dimeriahkan berbagai ragam penampilan oleh seluruh siswa siswi. Ada hafalan surat dari juz 30, ada puisi, menari, ada pula bernyanyi.

Semakin siang semakin meriah dengan lantunan sholawat anak-anak dan para hadirin.

Sementara itu Ustadz Kiyai Muhammad Kaprawi, S. Ag, dari Desa Wunut, dalam tausiyahnya menyampaikan arti penting Halal bi halal diantaranya menggugurkan dosa dan mempererat silaturahmi antar umat muslim.

Selain itu dalam bagian lain Tausiyah mengharapkan anak-anak harus berbhakti kepada orangtua dan guru, serta istri berbhakti kepada suami.

“Balasan surga bagi anak yg berbhakti kpd orangtua dan guru, istri yg berbhakti kepada suami, serta Ibadah dan Amal seorang guru yg menyalurkan ilmu kepada anak-anak,”: ujarnya.

Menurut Muhammad Kaprawi, ditengah tengah gempita zaman menjulanglah SD Negeri Wunut, mendobrak pendidikan dengan bekal kekuatan agama dan Ilmu Pengetahuan. “Anak Negeri meraih prestasi tanpa henti. Tak ragu melangkah pasti. Jaya dan Abadi SD Negeri Wunut,” tuturnya. (Oe)

No More Posts Available.

No more pages to load.