oleh

Max Auto dan Maxride Perkuat Kolaborasi Dengan Kampung Wisata Batik Kauman Untuk Dukung Pariwisata Solo

-Ragam-202 views

INDONNESIANEWS (Solo)–Komitmen Manajemen Max Auto bersama Maxride dalam mendorong pengembangan pariwisata berbasis budaya di Kota Solo terus diperkuat.

Hal tersebut diwujudkan melalui audiensi bersama pengurus Kampung Wisata Batik Kauman, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), serta sejumlah pemangku kepentingan terkait.
Audiensi ini menjadi langkah lanjutan atas dukungan Maxride terhadap sektor pariwisata, khususnya kawasan kampung wisata yang memiliki karakter wilayah padat penduduk, bernilai sejarah tinggi, serta didominasi akses jalan sempit. Kondisi tersebut membutuhkan solusi transportasi yang adaptif, aman, dan ramah bagi wisatawan.

Pertemuan tersebut dihadiri pengurus Kampung Wisata Batik Kauman Solo, Koperasi Syarikat Dagang Kauman, Pokdarwis Kota Surakarta, serta perwakilan Governansi Nusantara Emas. Dalam dialog terbuka, berbagai masukan disampaikan terkait peningkatan aksesibilitas wisata, kenyamanan perjalanan pengunjung, hingga kebutuhan transportasi yang mampu menjangkau area kampung secara optimal.

Ketua Pokdarwis Kota Surakarta, Mintorogo SE, MM, mengapresiasi inisiatif kolaborasi ini dan berharap implementasi program dapat segera terealisasi agar memberi dampak langsung bagi pelaku pariwisata lokal.

Sementara itu, Akademisi sekaligus perwakilan Governansi Nusantara Emas, Lilik Kristianto, menilai kerja sama ini memiliki potensi besar untuk menggerakkan ekonomi masyarakat secara menyeluruh, mulai dari pengguna transportasi, pelaku usaha wisata, hingga UMKM di Kota Surakarta.
Senior Marketing Manager Bajaj Maxride, Adhika Yosmik, menegaskan bahwa kehadiran Bajaj RE di Solo bukan sekadar alat transportasi wisata, melainkan solusi akses menuju sentra-sentra wisata kampung. Dengan dimensi kendaraan yang ringkas, Bajaj RE mampu menjangkau gang sempit dan area padat yang tidak dapat dilalui kendaraan besar, sehingga wisatawan dapat diantar langsung ke lokasi produksi batik, galeri, maupun titik destinasi di dalam kampung.

Kemudahan akses tersebut semakin diperkuat melalui sistem pemesanan berbasis aplikasi Maxride. Wisatawan dapat menentukan titik penjemputan dan tujuan secara jelas, sehingga perjalanan menjadi lebih praktis, terencana, dan transparan, baik bagi wisatawan lokal maupun pengunjung dari luar daerah.

Pengurus Kampung Wisata Batik Kauman Solo, Gunawan Setiawan, berharap kolaborasi ini dapat meningkatkan daya saing Kauman sebagai destinasi wisata unggulan nasional. Dukungan transportasi yang terintegrasi dinilai mampu memperluas jangkauan kunjungan wisatawan.

Ketua Koperasi Syarikat Dagang Kauman, Muh Yuli, SH, menambahkan bahwa pihaknya akan mengkaji kemungkinan sinergi program ini dengan skema kerja koperasi, termasuk peluang penjualan unit Bajaj Maxride melalui program kredit syariah sebagai bentuk kerja sama jangka panjang yang berkelanjutan.
Selain layanan transportasi, Maxride juga berkomitmen mendukung promosi desa wisata melalui berbagai program kolaborasi, seperti pelatihan konten digital, penguatan pemasaran media sosial, pembangunan titik penjemputan resmi, publikasi bersama media massa, hingga pemberian voucher perjalanan bagi pengguna Maxride.

Kolaborasi dengan akun resmi @Maxridejateng dan @BajajREIndonesia serta dukungan figur publik digital diharapkan mampu memperluas eksposur pariwisata Solo.

Melalui kerja sama ini, Max Auto dan Maxride menegaskan perannya sebagai mitra strategis dalam membangun ekosistem pariwisata yang inklusif, mudah diakses, dan berkelanjutan, sekaligus memperkuat identitas Solo sebagai kota wisata budaya yang ramah bagi semua kalangan.· (Bud)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *