INDONNESIANEWS (Solo)–Karaton Kasunanan Surakarta, menggelar acara Tingalan dalem Jumenengan SISKS PB XIII, di Sasono Sewaka, Karatan Surakarta, Sabtu, (25-1-2025).
Acara itu dihadiri sejumlah Raja dari Kerajaan di Nusantara dan tamu penting lainnya.
Diantara tamu VVIP yang hadir yakni Prof. (HC) DR (HC) Tuntas Subagyo, SE pengusaha yang juga Ketua umum Partai Keadilan Rakyat (PKR).
Mengenakan baju adat Jawa Beskap warna hitam dan blangkon Tuntas Subagyo tampak hidmat mengikuti rangkaian Jumeneng dalem PB XIII, yang dimulai pukul 09 00-13.00 WIB. Ia bersama keluarga duduk di sisi utara tempat acara Sasono Sewaka Karatan Surakarta.
Menurut Tuntas kehadirannya di acara itu untuk memenuhi undangan dari pihak Karatan Surakarta, yang menggelar acara Tingalan dalem Jumenengan SISKS PB XIII.
Terkait acara yang baru pertama dihadirinya itu menurut warga desa Purbayan, Baki, Sukoharjo itu sebagai sebuah acara budaya yang luar biasa, tentang sendi-sendi budaya yang adiluhung khususnya di kota Solo
“Kita bisa melihat dari tarian (Bedaya) Ketawang yang lamanya 2 jam. Dari prosesi-prosesi yang ada ini melahirkan sesuatu yang sangat sakral dan luar biasa,”: ujarnya.
Dia berharap dengan berbagai kegiatan di Keraton Surakarta, seperti Tingalandalem SISKS PB XIII, Keraton Surakarta tetap menjadi simbol dari warga Solo, dari kesakralan dan budaya yang ada tetapi lestari. “Keraton Solo inikan hari inikan saya melihat sungguh luar biasa. Harapan saya sampai selamanya Keraton Solo ini jadi simbolnya wong Solo dan perlu sangat dilestarikan,” tuturnya. (Oe)