INDONNESIANEWS (Solo)–Relawan Prabowo dari Solo, ikut meramaikan kampanye Akbar, Paslon Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo-Gibran, di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (10-2-2024).
Menggunakan 5 mobil pribadi dan 2 bus, Relawan Gema Prabowo Nusantara (RGPN) Jawa Tengah di Solo, di pimpin Ketua Dr. Purwanto Yudhonagoro, SE, M.Par, ACHA, berangkat Sabtu pukul 02.30 WIB dinihari dan tiba di GBK pukul 08.00 WIB.
Menurut Ketua RGPN Jawa Tengah di Solo, Dr. Purwanto, keberangkatan relawan untuk meramaikan kampanye terakhir Prabowo-Gibran, di GBK.
Selain itu sebagai bentuk dukungan kepada Prabowo Gibran dalam Pilpres 2024, yang aksn digelar 14 Februari mendatang. “Kami relawan RGPN sejak 6 bulan bekerja keras, untuk memenangkan Prabowo-Gibran seperti membagikan kaos, makanan, stiker, brosur di Solo Raya,” ujarnya.
Berkat usaha yang tidak kenal lelah dari tim relawan, blusukan ke berbagai tempat yang bahkan cukup sulit di jangkau dengan kendaraan sehingga harus jalan kaki, ribuan konstituen berhasil diajak untuk memilih Prabowo Gibran.
“Dengan pendekatan persuasif konstituen yang awal masih ragu dan juga dari partai lain dengan ikhlas mau beralih mencoblos Paslon nomor urut 2,,” tuturnya.
Setelah melihat ribuan konstituen yang datang selama masa kampanye dari partai koalisi Indonesia maju di Solo Raya, Ia yakin Prabowo Gibran bisa menang 1 putaran. “Dari hasil survey Prabowo-Gibran di Solo Raya juga sudah di angka 51%,” kata Purwanto lagi
Keyakinan tersebut tambah Purwanto semakin membuncah, saat menyaksikan lautan manusia pendukung Prabowo Gibran, saat kampanye akbar di GBK. Bahkan akibat banyaknya massa pendukung, tidak semua bisa tertampung di dalam GBK, hingga meluber sampai luar GBK. “Luar biasa pendukung Prabowo Gibran, ini semakin menambah keyakinan menang 1 putaran,” papar Purwanto.(Oe)