Gaungkan Piala Dunia U-17, Pemkot Surakarta Pastikan Informasi Tersebar Maksimal

oleh
Salah satu usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang hadir mempromosikan produknya selama gelaran Piala Dunia U-17 2023 di Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng). Para pelaku UMKM optimististis saat semifinal dan final Piala Dunia U-17 akan meraup

INDONNESIANEWS (Solo)–Pemerintah Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng) memastikan informasi tentang pertarungan babak semifinal dan final Piala Dunia U-17 disebar dengan maksimal. Target utamanya warga sekitar Kota Solo serta wisatawan domestik dan mancanegara.

Di Stadion Manahan, Kota Solo pada Selasa 28 November 2023, laga semifinal pertama akan digelar pukul 15.30 WIB yang mempertemukan Argentina vs Jerman. Kemudian pada malam harinya, pukul 19.30 WIB akan saling menjegal Prancis melawan tim kejutan Mali.

Sedangkan pertandingan final Piala Dunia U-17 akan digelar pada Sabtu 2 Desember 2023 malam. Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Solo melakukan penyebaran informasi Piala Dunia U-17 melalui dua kanal komunikasi yakni media massa dan media sosial (medsos). “Kami menyebarkan informasi langsung ke jurnalis, media cetak hingga radio. Semua kami gunakan,” kata Kepala Bidang Penyelenggaraan E-Goverment Dinas Komunikasi dan Informatika
Solo Isnan Wihartanto kepada Info Publik di Lapangan Sriwedari, Kota Solo pada Minggu (26-11-2023) lalu.

Sementara di medsos, pihaknya menjalin kerja sama dengan sejumlah selebgram atau pemilik akun medsos dengan pengikut yang mencapai puluhan ribu. Cara tersebut, dikatakannya ampuh menjadikan informasi Piala Dunia U-17 dapat diketahui oleh berbagai elemen masyarakat. “Kami menggandeng pengguna medsos yang memiliki pengikut banyak,” ujar Isnan.

Seiring meningkatnya pergerakan orang di Kota Solo, maka diperlukan informasi detail yang berkaitan dengan tiket, hotel, kantong parkir, ketersediaan pesawat, ketersediaan kereta api, dan lain sebagainya. Upaya seperti yang dilakukan pihaknya untuk membantu masyarakat yang hendak
menonton semifinal dan final Piala Dunia U-17.

Para pelaku UMKM akan memanfaatkan momentum final Piala Dunia U-17, agar produknya dilirik oleh wisatawan yang berasal dari berbagai penjuru dunia. Dengan memberikan impresi yang paling baik dari segi kualitas dan kuantitas. Sehingga, produknya dapat memberikan kesan yang baik bagi konsumen, khususnya yang berasal dari luar negeri.

Santos meyakini, dampak dari final Piala Dunia U-17 akan membuat pelaku UMKM di Kota Solo semakin mandiri. “Kami akan lebih mandiri, dengan adanya kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan setelah Piala Dunia U-17,” pungkas Santos.

Piala Dunia U-17 telah memasuki babak semifinal dengan Argentina, Jerman, Prancis, dan Mali sebagai empat kontestan yang akan memperebutkan gelar Juara Dunia 2023.

Pada Selasa 28 November 2023, di Stadion Manahan Solo laga semifinal pertama akan digelar pukul
15.30 WIB yang mempertemukan Argentina vs Jerman. Kemudian pada malam harinya pukul 19.30
WIB akan saling menjegal Prancis melawan tim kejutan Mali. Sedangkan pertandingan final Piala
Dunia U-17 akan digelar pada Sabtu 2 Desember 2023 malam. (Tri Antoro/InfoPublik/TR/Elvira Inda Sari/Oe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.