INDONNESIANEWS (Solo)–iRbuan relawan pendukung pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang menamai diri mereka Relawan Prabowo Mania 08 telah bertolak ke Jakarta untuk mengikuti Deklarasi Capres-Cawapres yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) tersebut.
Di antara ribuan relawan Prabowo Mania 08 dari berbagai daerah di Indonesia tersebut terdapat ratusan yang berasal dari wilayah Jawa Tengah termasuk Soloraya.
Ketua Relawan Prabowo Mania 08 Soloraya, Indika Wijaya Kusuma menerangkan bahwa setidaknya ada 100 relawan berasal dari Soloraya bergabung dengan organ relawan lainnya di Jakarta sejak Selasa (24-10-2023) siang tadi.
“Dari Prabowo Mania 08 Soloraya ada 100 relawan dan dari Jateng ada 300 relawan,” ujar Indika.
Menariknya dalam rombongan relawan Prabowo Mania 08 Soloraya terdapat sosok pentolan suporter Persis Solo yang juga mantan Presiden Pasoepati, Maryadi Gondrong.
Indika menambahkan, Maryadi Gondrong telah bergabung menjadi salah satu pengurus dalam organ relawan Prabowo Mania 08 Soloraya.
“Dari 100 relawan asal Soloraya ada Mas Gondrong (Maryadi) yang kini bergabung sebagai pengurus,” sambungnya.
Lebih lanjut Indika menerangkan bahwa pada Rabu pagi besok ia dan rombongan akan mengikuti arak-arakan dari Indonesia Arena menuju kantor KPU untuk ikut proses pendaftaran Prabowo-Gibran sebagai Paslon Capres-Cawapres di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Usai mengikuti acara deklarasi Paslon Prabowo-Gibran, dalam waktu dekat ini disebut Indika bahwa Relawan Prabowo Mania 08 Soloraya akan meresmikan rumah pemenangan di daerah Kabupaten Karanganyar.
Pemilihan lokasi di Karanganyar diakui Indika sebagai tantangan untuk Paslon Ganjar-Mahfud MD. Lantaran Ganjar Pranowo merupakan sosok kelahiran daerah yang berada di kaki gunung Lawu tersebut.
“Sebentar lagi, bulan depan akan deklarasi Prabowo-Gibran yang akan dilaksanakan di Karanganyar sekalian launching rumah pemenangan di tanah kelahiran Pak Ganjar,” terang Indika.
“Tujuannya biar semua ngerti bahkan di tanah kelahiran Ganjar itu pendukung pak Prabowo sangat luar biasa,” pungkasnya. (Bud)
Komentar