Katno Hadi Kembali Maju dalam Bursa Ketum Senkom Mitra Polri, Punya Rekam Jejak Mentereng

oleh
Ketua umum, Senkom, Katno Hadi, (tengah)mendampingi Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan, saat menggelar Operasi Rasaka Chartenz 2022 di unit usaha peternakan. Foto Ist

INDONNESIANEWS (Solo)–Senkom Mitra Polri akan menggelar Musyawarah Nasional (MUNAS) 4 di Pusdiklat Senkom Mitra Polri Jalan Pelita Jaya Nomor 21, Bojongsari Baru, Kecamatan Bojong Sari, Kota Depok, 19-20 Juli 2022.

Salah satu agenda utama adalah pemilihan Ketua Umun Senkom Mitra Polri periode 2022-2027.

Ketua Umun Senkom Mitra Polri saat ini, H Katno Hadi SE MM menyatakan kembali maju dalam bursa pemlihan untuk menjabat pucuk pimpinan tertinggi periode mendatang.

Ketua umum Senkom Katno Hadi, (tengah kanan)saat memberikan bantuan sebuah mobil ambulan kepada warga. Foto Ist

“Saya ingin terus memajukan Senkom Mitra Polri sebagai garda terdepan dalam membela Negara Kesatuan Republik Inonesia. Senkom Mitra Polri adalah organisasi yang berani, tangguh, profesional, jujur, wibawa, dan berdedikasi tinggi untuk kemanusiaan,” kata Katno Hadi, Kamis (14/7/2022).

Selama menjabat sebagai Ketua Senkom periode 2017-2022, pria kelahiran Wonogiri 6 Februari 1968 itu punya sederet prestasi mentereng.

Katno Hadi aktif terjun ke lapangan dan melaksanakan berbagai kegiatan sosial hingga menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh anggota.

Pria berusia 54 tahun tersebut juga merupakan sosok yang sukses di berbagai dunia usaha. Katno Hadi sempat bekerja di perusahaan Texstil selama 4 tahun diantaranya PT Sri Rejeki Isman dan PT Sabar Santoso, sejak tahun 1993 hingga 1997.

Dia kemudian merambah dunia usaha di bidang advertising mulai 2004 hingga saat ini. Lalu pada tahun 2009, Katno Hadi mengembangkan bisnis di bidang garmen.

Pada tahun 2017 berawal dari hobi dan suka cita pada ternak ayam dan ikan, kini Katno Hadi menjadi pengusaha ternak di Kampung Gemblung Kulon, Wonosari, Gondangrejo, Karanganyar.

Ketua umum Senkom, Katno Hadi, (kiri), saat mendampingi Ganjar Pranowo (tengah), saat berkinjung di salah satu usaha kuliner milik Katno Hadi, di D Lawu, Karangannyar. Foto Ist

Bahkan Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan sempat menggelar Operasi Rasaka Chartenz 2022 bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Papua, melalui unit usaha peternakan di lokasi tersebut.

Selain itu, bapak lima anak itu juga memiliki usaha di bidang kuliner dan wisata dengan mendirikan D’Lawu Bistro & Mountain Cottage.

Katno Hadi menegaskan, dirinya juga telah menyiapkan berbagai program untuk memajukan Senkom Mitra Polri hingga semakin aktif terjun di masyarakat.

“Saya siap untuk memenangkan pertarungan pemilihan nanti dan mengemban amanah lagi sebagai Ketua Umum Senkom Mitra Polri,” tegas Katno Hadi. (Bud/Oe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.